“Bawa aku kembali kepada satu malam dimana kita masih mampu tertawa bahagia tanpa harus takut terluka.”
Aku butuh jeda, Ya Rabb :'(
Minggu, 24 November 2013
Kamis, 21 November 2013
Aku dan Kamu
“Aku dan Kamu”
— | Aku dan kamu Kita dan alam Aku dan kamu Kita dan kebetulan Aku dan kamu Kita dan peluang Aku dan kamu Kita dan usaha Aku dan kamu Kita dan kesabaran Aku dan Kamu Kita dan Ketangguhan Aku dan Kamu Kita dan kenyataan Aku dan Kamu Kita dan Takdir Tuhan Aku dan Kamu Kita Sepasang :) |
Sebab pagi : serimpun rindu dalam matamu
Oleh : Aku Hilya Nurlailiyah
Sebab pagi adalah serimpun rindu dalam matamu yang mengharu
Maka, marilah kita bertatap
Lalu baur dalam satu peluk biru dibawah hujan yang menggebu-gebu
Akulah itu, perempuan yang menungguimu dalam senyap sepi lalu lalang rindu
Kaulah itu, laki-laki yang ditunggu
Pada pagi,
Pada malam,
Pada setiap hari yang selalu sampai pagi lagi
Taulah, laki-laki
Aku selalu ingin bangun lebih pagi
Agar mampu mencintaimu lebih dulu daripada matahari
ah, sebab pagi adalah serimpun rindu dalam matamu yang mengharu
Sebab pagi adalah serimpun rindu dalam matamu yang mengharu
Maka, marilah kita bertatap
Lalu baur dalam satu peluk biru dibawah hujan yang menggebu-gebu
Akulah itu, perempuan yang menungguimu dalam senyap sepi lalu lalang rindu
Kaulah itu, laki-laki yang ditunggu
Pada pagi,
Pada malam,
Pada setiap hari yang selalu sampai pagi lagi
Taulah, laki-laki
Aku selalu ingin bangun lebih pagi
Agar mampu mencintaimu lebih dulu daripada matahari
ah, sebab pagi adalah serimpun rindu dalam matamu yang mengharu
Kupanggil namamu
WS Rendra
Sambil menyeberangi sepi
kupanggil namamu, wanitaku
Apakah kau tak mendengarku?
Malam yang berkeluh kesah
memeluk jiwaku yang payah
yang resah
kerna memberontak terhadap rumah
memberontak terhadap adat yang latah
dan akhirnya tergoda cakrawala.
Sia-sia kucari pancaran sinar matamu.
Ingin kuingat lagi bau tubuhmu
yang kini sudah kulupa.
Sia-sia
Tak ada yang bisa kujangkau
Sempurnalah kesepianku.
Angin pemberontakan
menyerang langit dan bumi.
Dan dua belas ekor serigala
muncul dari masa silam
merobek-robek hatiku yang celaka.
Berulang kali kupanggil namamu
Di manakah engkau, wanitaku?
Apakah engkau juga menjadi masa silamku?
Kupanggil namamu.
Kupanggil namamu.
Kerna engkau rumah di lembah.
Dan Tuhan ?
Tuhan adalah seniman tak terduga
yang selalu sebagai sediakala
hanya memperdulikan hal yang besar saja.
Seribu jari dari masa silam
menuding kepadaku.
Tidak
Aku tak bisa kembali.
Sambil terus memanggil namamu
amarah pemberontakanku yang suci
bangkit dengan perkasa malam ini
dan menghamburkan diri ke cakrawala
yang sebagai gadis telanjang
membukakan diri padaku
Penuh. Dan Prawan.
Keheningan sesudah itu
sebagai telaga besar yang beku
dan aku pun beku di tepinya.
Wajahku. Lihatlah, wajahku.
Terkaca di keheningan.
Berdarah dan luka-luka
dicakar masa silamku.
Jangan Bersedih kamu :)
Jika kau merasa lelah dan tak berdaya Dari usaha yang sepertinya sia-sia..
Allah SWT tahu betapa keras engkau sudah berusaha.
Ketika kau sudah menangis sekian lama Dan hatimu masih terasa pedih..
Allah SWT sudah menghitung air matamu.
Ketika kau fikir bahwa hidupmu sednag menunggu sesuatu Dan waktu berjalan begitu saja..
Allah SWT sedang menunggu bersamamu.
Ketika kau fikir bahwa kau sudah mencoba segalanya Dan tak tahu hendak berbuat apa lagi..
Allah SWT sudah punya jawabannya.
Ketika segala sesuatu menjadi tidak menjadi masuk akal Dan kau merasa tertekan..
Allah SWT dapat menenangkanmu.
Ketika kau merasa sendirian Dan teman2mu terlalu sibuk untuk menelepon..
Allah SWT berada disampingmu.
Ketika kau mendambakan sebuah cinta sejati yang tak kunjung datang..
Allah SWT mempunyai cinta kasih yang lebih besar dari segalanya Dan Dia telah menciptakan seseorang yang akan menjadi pasangan hidupmu kelak.
Ketika kau merasa bahwa kau mencintai seseorang, namun kau tahu cintamu tak terbalas..
Allah SWT tahu apa yang ada didepanmu, dan Dia sedang mempersiapkan segala yang terbaik untukmu.
Ketika kau merasa telah dikhianati dan dikecewakan..
Allah SWT dapat menyembuhkan lukamu dan membuatmu tersenyum.
Jika tiba-tiba kau dapat melihat jejak-jejak harapan..
Allah SWT sedang berbisik kepadamu.
Ketika segala sesuatu berjalan lancar dan kau merasa ingin mengucap syukur..
Allah SWT telah memberkahimu.
Ketika sesuatu yang indah terjadi dan kau dipenuhi ketkajuban..
Allah SWT telah tersenyum kepadamu.
Ketika kau memilki tujuan untuk dipenuhi dan mimpi untuk digenapi..
Allah SWT sudah membuka matamu dan memanggilmu dengan namamu.
Ingat dimanapun kau atau kemanapun kau menghadap..
Allah SWT Maha Mengetahui.
Sabtu, 16 November 2013
Do'a saya :)
Doaku terhenti saat tiba saatnya
menyela doa untukmu. Aku tercenung di depan Rabbku. Tak mengapa, Ia bisa
menunggu. Tapi tidak dengan air mataku yang tiba-tiba meluncur dari pelupuk
mata. Air mata itu menderas sementara bibir dan hatiku bergeming.
“Bukan, doaku menjadi mampet bukan
karena aku membencimu. Bukan pula karena aku malu atau tidak biasa merapal doa
untukmu. Doaku terhenti karena…karena aku terlalu mencintaimu!”
Hatiku berbicara lamat-lamat
melantunkan doa agar Rabbku menjaga kesetiaan dan cintamu hanya untukku.
Dosakah aku mengucap doa itu untukmu? Itu sebab aku tercenung, sayang. Aku
ragu.
Air mata ini menderas, ragu kian
menyala tapi hatiku tak mudah berbohong. Aku ingin kau jadi milikku, seutuhnya.
Aku ingin menghabiskan sisa umur ini denganmu, dinaungi bahagia dan damai. AKu
ingin kau setia padaku, mencintaiku.
Lamat-lamat otakku mulai mengirim
perintah agar bibirku bergerak, melantunkan doa dalam hati. Napas kutarik dalam
dan panjang dan kuhembus saat memejam mata. Aku mulai bisa menggerakkan
bibirku.
“Rabb, jaga kesetiaan dan cintanya
hanya untukku. Hempaskan karang cemburu dari samudera rindu. Iringi langkah
kami yang kadang menanjak bersama bintang dan menurun bersama rembulan yang
tenggelam. Tautkan cinta kami sampai kami dipisahkan oleh kematian. Amin.”
#Blogwalking.
Dialog : Laki-laki dan Perempuan
Aku tidak meminta Tuhan untuk melahirkanku sebagai laki-laki. Dan ketika aku tahu aku menjadi laki-laki ketika lahir. Aku menangis. Betapa tidak. Tanggungjawabku sangat besar dan aku sibuk bermain-main. Ketika dalam genggam tangan dan bahuku aku disuruh memikul tanggungjawab pada 4 perempuan (ibu, istri, saudara perempuan, dan anak perempuan). Apakah aku sanggup?
Ketika diwajibkan bagiku mencari nafkah untuk keluargaku. Meski habis tenaga. Apakah aku kuat mencukupi mereka semua? Ketika diwajibkan bagiku mengangkat senjata dan melindungi kehormatan keluargaku juga agamaku. Nyawa kutaruhkan di muka. Beranikah aku?
Ketika baktiku lebih besar kepada orang tuaku daripada anak dan istriku. Mampu adilkan aku? Jika dipundakku ditanggungkan beban memimpin kapal rumah tangga agar mencapaikan surga bagi keluargaku. Amanahkah aku?
#PenyukaHujanpenikmatRindu :)
Ketika diwajibkan bagiku mencari nafkah untuk keluargaku. Meski habis tenaga. Apakah aku kuat mencukupi mereka semua? Ketika diwajibkan bagiku mengangkat senjata dan melindungi kehormatan keluargaku juga agamaku. Nyawa kutaruhkan di muka. Beranikah aku?
Ketika baktiku lebih besar kepada orang tuaku daripada anak dan istriku. Mampu adilkan aku? Jika dipundakku ditanggungkan beban memimpin kapal rumah tangga agar mencapaikan surga bagi keluargaku. Amanahkah aku?
Perempuan :
Aku pun tidak meminta Tuhan untuk melahirkanku sebagai perempuan. Ketika aku tahu aku menjadi perempuan. Aku menangis. Betapa tidak. Aturan penjagaanku begitu ketat, karena begitu berharganya aku. Tapi aku selalu ingin melepaskan diri dari semua itu. Kecenderunganku sering berperang dengan akal pikiranku yang masih sejalan. Muliakah aku sementara aku terus menerus menjual kemulian itu sedikit demi sedikit?
Ketika diwajibkan bagiku berbakti lebih utama kepada suami. Sementara ayah dan ibuku tidak lagi menjadi keutamaan bagiku. Akankah aku bisa melakukannya dengan baik? Ketika menjadi ibu dan memiliki anak-anak yang menjadi amanah-Mu. Sanggupkan aku mempersiapkan mereka menjadi manusia-manusia yang baik, setidaknya aku tidak ingin melahirkan manusia yang mendurhakai-Mu dikemudian hari?
Menjadi perempuan, menjadi perantara kehidupan manusia. Kau titipkan rahim untuk melahirkan manusia baru dibumi ini. Pantaskah aku menjadi kehidupan pertama bagi manusia-manusia yang akan lahir itu?
Laki-laki dan Perempuan :
Kami tidak meminta dilahirkan ke dunia. Mengapa kau turunkan kami ke sini (bumi)? Sedang kami bertanya-tanya, dengan siapa kami akan menjalankan tugas besar ini. Sampai kapan Engkau membiarkan masing-masing kami seorang diri? Sementara Engkau yang memerintahkan kami untuk bersatu, satu sama lain.
Tuhan :
Sudahkan kalian percaya dan mempercayakan kehidupan kalian kepada-Ku sepenuhnya?
#PenyukaHujanpenikmatRindu :)
Jumat, 15 November 2013
One Thing for sure (hijabiz)
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To save me
I know Allah gives me this hectic life
To save me
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To protect me from lagha and unnecessary thing
I know Allah gives me this hectic life
To protect me from lagha and unnecessary thing
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To protect me from things that will stain my heart black
I know Allah gives me this hectic life
To protect me from things that will stain my heart black
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To protect me from my Nafs
I know Allah gives me this hectic life
To protect me from my Nafs
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to depend only on Him
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to depend only on Him
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to be grateful of His Blessings
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to be grateful of His Blessings
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to be better at managing my time
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to be better at managing my time
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to prioritize
I know Allah gives me this hectic life
To teach me to prioritize
One thing for sure
I know Allah gives me this hectic life
Because He loves me
I know Allah gives me this hectic life
Because He loves me
;’) And i shall thank Allah for still giving me a life
Thank you, Allah...
Laki-laki shaleh itu ?
- Kuat amalan agamanya. Menjaga solat fardhu, kerap berjemaah dan solat pada awal waktu. Auratnya juga sentiasa dipelihara dan memakai pakaian yang sopan.
- Akhlaknya baik, Yaitu seorang yang tampak tegas, tetapi sebenarnya seorang yang lembut. Pertuturannya juga mesti sopan, melambangkan peribadi dan hatinya yang mulia.
- Tegas mempertahankan Jati-diri nya, Tidak berkunjung ke tempat-tempat yang dapat menjatuhkan nama-baiknya.
- Amanah, tidak mengabaikan tugas yang diberikan dan tidak menyalahgunakan kuasa dan kedudukan.
- Tidak boros, tetapi tidak pelit. Mengerti menggunakan uang untuk keperluan yang bermanfa’at dengan bijaksana.
- Menjaga mata dengan tidak melihat perempuan lain yang lalu lalang ketika sedang bercakap-cakap.
- Pergaulan yang terbatas, tidak mengamalkan cara hidup bebas walaupun dia tahu dirinya mampu berbuat demikian.
- Mempunyai kawan pergaulan yang baik, Kawan pergaulan seseorang itu biasanya sama.
- Bertanggung-jawab, Lihatlah dia dengan keluarga dan Ayah Ibu nya.
- Wajah yang tenang, Terlihat dari cara berbicara, Bekerja dan saat dalam suasana Cemas.
- Jika berhadapan dengan masalah, Tidak mudah mengumpat dan cepat marah karena syaitan tidak suka manusia dengan kesabarannya. Maka cobalah untuk bersabar dan terus bersabar, INSYA ALLAH akan memberi ketenangan.
- Dapat mendengarkan alasan dan teguran, mana tahu di sebaliknya itu terdapat kebenaran dan sebagai panduan diri untuk membaiki diri menjadi lebih baik…
#REBLOG FB :)
- Akhlaknya baik, Yaitu seorang yang tampak tegas, tetapi sebenarnya seorang yang lembut. Pertuturannya juga mesti sopan, melambangkan peribadi dan hatinya yang mulia.
- Tegas mempertahankan Jati-diri nya, Tidak berkunjung ke tempat-tempat yang dapat menjatuhkan nama-baiknya.
- Amanah, tidak mengabaikan tugas yang diberikan dan tidak menyalahgunakan kuasa dan kedudukan.
- Tidak boros, tetapi tidak pelit. Mengerti menggunakan uang untuk keperluan yang bermanfa’at dengan bijaksana.
- Menjaga mata dengan tidak melihat perempuan lain yang lalu lalang ketika sedang bercakap-cakap.
- Pergaulan yang terbatas, tidak mengamalkan cara hidup bebas walaupun dia tahu dirinya mampu berbuat demikian.
- Mempunyai kawan pergaulan yang baik, Kawan pergaulan seseorang itu biasanya sama.
- Bertanggung-jawab, Lihatlah dia dengan keluarga dan Ayah Ibu nya.
- Wajah yang tenang, Terlihat dari cara berbicara, Bekerja dan saat dalam suasana Cemas.
- Jika berhadapan dengan masalah, Tidak mudah mengumpat dan cepat marah karena syaitan tidak suka manusia dengan kesabarannya. Maka cobalah untuk bersabar dan terus bersabar, INSYA ALLAH akan memberi ketenangan.
- Dapat mendengarkan alasan dan teguran, mana tahu di sebaliknya itu terdapat kebenaran dan sebagai panduan diri untuk membaiki diri menjadi lebih baik…
#REBLOG FB :)
Kamis, 14 November 2013
Terimakasih, Tuhan :)
Bersyukur untuk hari ini, bersyukur untuk nafas hidup yang
masih tersambung.
Berkahilah nafas ini Ya Rabb..
Bersyukur untuk hari ini, untuk kesempatan menikmati matahari, udara, angin, hujan, dingin dan sejuknya pagi ini dengan Gratis.
Bersyukur untuk hari ini, untuk segala perasaan silih berganti setiap waktunya. Bahagia, sedih, kecewa, cemburu, rindu, haru dan marah.. adalah satu kesatuan di Aku.
Bersyukur untuk hari ini, kebaikan takdirMu yang Indah, proses pendewasaan diri paling alami. Bersyukur aku, aku bersyukur, Rabbiku.. :)
Terimakasih yang tiada pernah terbayar untuk ibu, dengan
segala perjuangan pengorbanan dan semua kasih sayangnya yang terus mengalir.
Terimakasih ayah. untuk semangat menyemangatiku, untuk segala kasih sayang tanpa hentinya.
(ayah sayang, tak perlu khawatir, putrimu sudah beranjak dewasa).
Terimakasih Kamu : Kamu bukan pilihan, tapi kamu adalah tujuan. kamu yang sabar dan mengerti aku meski sulit. karena hadirmu ,telah mendewasakan kanak-kanakku yang masih
terlalu
terimakasih kamu :)
Terimakasih untuk segala doa- doa kebaikan yang tercurah dari
teman-teman.
Selamat datang pagi semoga bisa mengemban amanah dengan
baik, semoga bisa menjadi pribadi yang bermanfaat, niatkan, ikhlaskan, jalani
:)
Yang pada intinya. aku bahagia sekalipun
"Aku tidak menemukan kalkulasi yang benar untuk
kebahagiaan. Karena kalau dia dibagi, dia justru akan bertambah berlipat-lipat.
Maka berbahagialah, berbagilah, dan bahagiakanlah"
Langganan:
Postingan (Atom)